GARIS WAKTU DESAIN GRAFIS INDONESIA – 1975 Gerakan Seni Rupa Baru (1975-1979, 1987)


1975

Gerakan Seni Rupa Baru (1975-1979, 1987)

Peristiwa Desember Hitam itu menjadi cikal bakal terbentuknya Gerakan Seni Rupa Baru (GSRB) pada tahun 1975 yang menghantarkan dunia seni rupa Indonesia melahirkan pemahaman baru atas persoalan ideologis kesenian; konsepsi estetika dunia seni rupa; subject matter; batasan-batasan akademik, hingga menyentuh persoalan-persoalan interpretasi subjektivitas (Seni Grafis Yogyakarta dalam Wacana Seni Kontemporer, Wiwik Sri Wulandari, 2008, halaman 101-102).

Salah satu konsep GSRB adalah meniadakan batasan antara seni murni dan seni terapan (baca: seni tidak murni), dan semua fenomena kesenian termasuk desain pun kemudian dianggap sederajat.

Sepanjang perjalanannya, eksponen GSRB yang juga desainer grafis tercatat antara lain FX Harsono, Syahrinur Prinka (1947-2004), Wagiono Sunarto, Priyanto Sunarto, Gendut Riyanto (1955-2003), Harris Purnama dan Oentarto.

Pada tahun 1979 Gerakan Seni Rupa Baru membubarkan diri, tetapi sempat dihidupkan kembali pada tahun 1987.

 

source: http://dgi.or.id/in-depth/history/garis-waktu-desain-grafis-indonesia.html


Leave a Reply